![]() |
Rombongan DPRD Palopo saat menyidak City Market. |
Saat berada di City Market, anggota Komisi III yang dipimpin ketuanya, Octovianus Renden, mengecek seluruh tenant di tempat itu, mulai dari Hypermart, Matahari Departemen Store, hingga Bioskop Platinium Cineplex di lantai II.
"Kami datang ke sini, dalam rangka memantau aktifitas transaksi yang berjalan di City Market. Apalagi, City Market merupakan satu dari sekian banyak penyumbang Pendapatan Asli Daerah (PAD) terbesar di Palopo. Setiap bulannya, City Market menyetor PAD ke pemkot hingga ratusan juta," terang Octovianus.
Kehadiran para legislator Palopo, diterima langsung pengelola City Market, Luis Chandra. Menurut Luis, pihaknya setiap bulannya menyetor PAD tak kurang dari Rp500 juta.
Dalam waktu dekat, tambah Luis Chandra perusahaan aksessoris asal Jepang, Usupso, dan J-Co segera masuk ke City Market.
Sejumlah anggota DPRD lainnya, memanfaatkan kegiatan tersebut dengan berbelanja. Beberapa diantara mereka, terlihat memborong kebutuhan rumah tangga. (MZK)
Tidak ada komentar: