ads

Headline

Metro

Hukum

Daerah

Politik

 

Pemeriksaan kesehatan bagi Lansia pada penyaluran bantuan ATENSI.
PALOPO- Sebanyak 119 penerima manfaat menerima bantuan Asistensi Rehabilitasi Sosial (ATENSI) yang disalurkan Dinas Sosial (Dinsos) Palopo bersama Sentra Gau Mabaji Gowa Kemensos-RI. Bantuan ATENSI ini diberikan kepada warga lanjut usia (Lansia), anak penyandang disabilitas, dan korban penyalahgunaan Napza.

Kepala Dinas Sosial Palopo, Zulkifli Halid melalui Kabid Resos, Kurniawan Majid, Kamis (8/5/2025), merincikan penerima ATENSI 2025 terdiri Lansia sebanyak 50 orang, disabilitas sebanyak 61 orang, anak-anak sebanyak 3 orang, dan korban Napza sebanyak 5 orang, totalnya 119 penerima manfaat.

"Penerima bantuan ATENSI ini akan dilayani belanja kebutuhan pokok di Hypermart Palopo," jelas Kurniawan.
Penyaluran bantuan ATENSI 2025.
Staf Resos Dinsos Palopo, Sarnia, bersama salah satu penerima bantuan ATENSI 2025.
Sementara itu, Staf Bidang Resos Dinsos Palopo, Sarnia mengutarakan bantuan ATENSI disalurkan melalui kantor PT Pos Indonesia, hari ini disalurkan kepada 75 penerima yang terdiri Lansia 29 orang, disabilitas 38 orang, anak-anak 3 orang, dan korban Napza 5 orang, selebihnya dilanjutkan esok hari.

"Bagi penerima manfaat akan memperoleh bantuan senilai Rp1,5 juta per KPM, tim dari Kementerian Sosial menunggu di Hypermart untuk mengambil bukti struk belanja," kata Sarnia. 

Selain itu, pada penyaluran bantuan ATENSI tersebut, pihak Dinsos Palopo juga menggelar pemeriksaan kesehatan bagi Lansia sekaligus dalam rangka memperingati Hari Lansia Nasional. (ADVERTORIAL)

About koranakselerasi

OnlineAkselerasi.com juga beredar dalam versi cetak (Koran Akselerasi) yang beredar di wilayah Luwu Raya dan Toraja. Semoga, kehadiran media ini, dapat menambah khasana bacaan masyarakat yang lebih edukatif dan mendidik.
«
Next
Posting Lebih Baru
»
Previous
Posting Lama

Tidak ada komentar:

Post a Comment


Top