![]() |
Komunitas Rambo UBAS Extreme saat pembubaran panitia One Day Trail Adventure. |
LUWU- Relawan dan simpatisan Capt Andi Unru Baso Suli M.Mar yang tergabung dalam komunitas "Rambo UBAS Extreme" menggelar acara pembubaran panitia One Day Trail Adventure Brimob untuk Indonesia, Minggu (27/11/2022) malam kemarin, di Kota Belopa.
Panitia One Day Trail Adventure ini, melibatkan seluruh batalion (A, B, C, dan D) Brimob se Sulawesi Selatan.
![]() |
Penyerahan cenderamata. |
Sebagaimana diketahui, Rambo UBAS Extreme Luwu merupakan salah-satu panitia yang ditunjuk langsung dalam kepanitiaan One Day Trail Adventure Brimob untuk Indonesia yang digelar baru-baru ini di Kabupaten Luwu.
Pada kegiatan tersebut, dilaksanakan pembagian doorprize kepada seluruh panitia yang terlibat dalam ajang tersebut. Hal ini, sebagai bentuk perhatian Andi Unru Baso Suli (UBAS) terhadap perkembangan dan kemajuan olahraga motor trail di Luwu serta Luwu Raya pada umumnya. (RILIS/ATHAN)
Tidak ada komentar: