Surabaya Dibom, Arwien Keluarkan 5 Himbauan ke Warga Palopo

8.189 Views
Arwien
Pjs Walikota Palopo, A Arwien Azis.
AKSELERASI- Aksi pengeboman tiga gereja yang mengguncang Surabaya, Minggu (13/5/2018) pagi tadi, langsung disikapi Pjs Walikota Palopo, Andi Arwien Azis. Terkait aksi terorisme itu, Arwien mengeluarkan lima himbauan ke masyarakat.

"Pertama-tama, saya atas nama pribadi dan Pemkot Palopo menyampaikan keprihatinan dan duka cita atas peristiwa bom bunuh diri di Surabaya. Mari kita semua mendoakan, korban dan keluarga diberi ketabahan dan kesabaran menghadapi musibah ini, sehingga kita tetap bijak menjaga kerukunan antar umat beragama," tandasnya.

Kedua, Arwien menghimbau warga Palopo dan seluruh pemuka Agama, tetap menjalankan ibadahnya masing-masing serta tetap meningkatkan kewaspadaan terhadap gangguan dari pihak-pihak tak bertanggungjawab.

Arwien meminta seluruh jajarannya di tingkat kelurahan dan kecamatan agar mengaktifkan "Siskamling" dan Forum Kewaspadaan Dini Masyarakat (FKDM) di lingkungan warga.

"Diperukan informasi dari masyarakat terkait hal-hal yang mencurigakan di wilayahnya. Jika terjadi hal demikian, cepat laporkan ke pihak yang berwajib. Perlu diketahui, target pelaku terorisme adalah menebar ketakutan di tengah masyarakat," sebut Arwien.

Untuk penanganan terorisme, Arwien menyerukan kepada seluruh elemen masyarakat mempercayakan penuh kepada pemerintah serta aparat keamanan. "Selalu tingkatkan kewaspadaan dan deteksi dini," kunci Arwien. (TOM)

Posting Komentar untuk "Surabaya Dibom, Arwien Keluarkan 5 Himbauan ke Warga Palopo"