Koptu Nurdin Hadiri Rakor Tingkat Desa Limbong Wara

8.189 Views
Rakor tingkat desa.
AKSELERASI- Dalam rangka menyatukan persepsi, Babinsa 1403-10 Malangke, Koptu Nurdin, Rabu (11/3/2020) lalu, menghadiri rapat koordinasi (rakor) di tingkat Desa Limbong Wara, Kecamatan Malangke Barat.

Banyak permasalahan di tingkat masyarakat dibahas dalam rapat itu, Koptu Nurdin mengajak seluruh pihak mengantisipasi gejala kenakalan remaja serta peredaran narkotika.

"Hanya dengan pemahaman dan  pengetahuan Agama, mereka generasi muda dapat kita bentengi dari ancaman peredaran narkoba dan kenakalan remaja lainnya," kata Koptu Nurdin.

Kades Limbong Wara, A Mahmuddin, berharap agar Babinsa dan Bhabinkamtibmas berada di garda terdepan dalam menyukseskan program pemerintah desa, khususnya menyelamatkan para generasi muda dari berbagai pengaruh negatif. (RLS/TOM)

Posting Komentar untuk "Koptu Nurdin Hadiri Rakor Tingkat Desa Limbong Wara"