![]() |
| Wabup Morowali saat menghadiri Khotmil Qur'an di Bahomotefe. |
MOROWALI- Dukungan terhadap kegiatan keagamaan, lagi-lagi ditunjukkan Pemkab Morowali. Sebagai bentuk support di bidang pembinaan spiritual, Wakil Bupati (Wabup) Morowali, Iriane Iliyas, Minggu (11/1/2026), menghadiri kegiatan Khotmil Qur'an yang berlangsung di Masjid An Nur Desa Bahomotefe.
Acara Khotmil Qur’an berlangsung dengan khidmat dan dihadiri oleh tokoh agama, tokoh masyarakat, para santri, serta warga Desa Bahomotefe. Rangkaian kegiatan diawali dengan pembacaan ayat suci Al-Qur’an, dilanjutkan doa bersama, dan tausiyah keagamaan.
Dalam sambutannya, Wabup Morowali, Iriane Iliyas, menyampaikan apresiasi kepada panitia, pengurus masjid, serta seluruh pihak yang telah berkontribusi menyukseskan kegiatan tersebut. Ia menekankan pentingnya menjadikan Al-Qur’an sebagai pedoman hidup dalam kehidupan sehari-hari.
“Kegiatan Khotmil Qur’an seperti ini tidak hanya menjadi momentum religius, tetapi juga memperkuat ukhuwah islamiyah serta menanamkan nilai-nilai keimanan dan akhlak mulia di tengah masyarakat,” ujar Iriane Iliyas.
Lebih lanjut, Wabup berharap kegiatan keagamaan terus digalakkan di seluruh desa di Kabupaten Morowali sebagai upaya membangun masyarakat yang religius, berakhlak, dan berkarakter kuat.
Acara ditutup dengan doa bersama yang dipanjatkan untuk keberkahan desa, keselamatan masyarakat, serta kemajuan Kabupaten Morowali ke depan. (FAUSIAH WULANDARI HAFID)
SUMBER: www.morowalikab.go.id

Posting Komentar untuk "Iriane Iliyas Hadiri Khotmil Qur'an di Masjid An Nur Bahomotefe"