![]() |
Kegiatan penanaman pohon dalam rangka peringatan Hari Bumi 2025 di Kota Palopo. |
PALOPO- Peringatan Hari Bumi 2025 di Kota Palopo, dimeriahkan dengan kegiatan penanaman bibit pohon secara serentak yang dipimpin Pj Walikota Palopo, Drs H Firmanza DP SH MSi, Jumat (25/4/2025) pagi tadi.
Untuk menyukseskan kegiatan itu, Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Palopo menyediakan 4.000 hingga 5.000 bibit pohon yang akan ditanam secara serentak. Hal ini sebagai bentuk komitmen Pemkot Palopo menjaga dan mempertahankan kelestarian lingkungan, serta meningkatkan kesadaran masyarakat pentingnya menjaga bumi.
"Pada hari ini, kita siapkan 4.000 sampai 5.000 bibit dari berbagai jenis pohon guna ditanam di peringatan Hari Bumi 2025," ungkap Kepala DLH Palopo, Emil Nugraha Salam S.STP MM, selepas mendampingi Pj Walikota melakukan penanaman bibit pohon di sekitaran Lapangan Pancasila.
Usai penanaman secara simbolis, pihaknya mendistribusikan bibit pohon tersebut ke seluruh OPD, kecamatan dan kelurahan, termasuk satuan pendidikan SD hingga SMP di Kota Palopo.
Jenis pohon yang ditanam itu, sebagian besar pohon pelindung seperti Tabebuya, Ekaliptus, dan Ketapang Kencana, bibit-bibit tersebut diharapkan mampu menjaga keseimbangan lingkungan dan menambah keindahan estetika kawasan perkotaan.
"Kegiatan ini sebagai langkah nyata menghadapi tantangan perubahan iklim dan degradasi lingkungan, lewat kegiatan itu diharapkan ikut menggerakkan masyarakat berpartisipasi menanam pohon di peringatan Hari Bumi sebagai simbol kepedulian atas masa depan lingkungan dan generasi akan datang," terang Emil.
Sebelumnya, DLH Palopo juga menggelar aksi bersih-bersih di sepanjang Jalan Lingkar Timur, pihaknya berharap agar kegiatan semacam ini dapat terus berlanjut dan menjadi budaya bersama menjaga kelestarian lingkungan di Palopo. (ADVERTORIAL)
Tidak ada komentar: